Kelebihan Pondok Pesantren Al-Qur’an Nur Medina

Apa sih kelebihan pondok pesantren Al-Qur’an Nur Medina? Kenapa banyak calon santri dan santriwati yang berlomba – lomba daftar ke sini?

Pertanyaan yang sama mungkin ada di pikiran Anda saat ini. Apalagi jika Anda berencana mendaftarkan diri maupun buah hati sebagai santri ke pondok pesantren tahfidz Al- Qur’an yang berlokasi di Tangerang Selatan ini.

Karena pastinya ingin menjadi seorang yang hafal kitab suci Al- Qur’an adalah cita – cita yang sangat mulia.

Untuk mewujudkan cita – cita yang mulia itulah pondok pesantren al- Qur’an Nur Medina hadir dengan harapan semakin banyak hafiz dan hafizah yang ada di Indonesia.

Kelebihan Pondok Pesantren Al- Qur’an Nur Medina

Beberapa dari Anda mungkin berpikir bahwa ada banyak pondok pesantren lainnya yang berlokasi di sekitar daerah Tangerang Selatan maupun di kota tempat Anda tinggal.

Namun terdapat banyak kelebihan pondok pesantren Al- Qur’an Nur Medina yang mungkin tidak bisa didapatkan di pondok pesantren lainnya. Di antaranya adalah :

Berlokasi Dekat Pusat Kota dan Mudah Diakses Menggunakan Kendaraan Apapun

Pondok Pesantren Tahfidz Al- Qur’an Nur Medina berlokasi di Jalan Cabe III, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan Banten. Meskipun lokasinya tidak benar – benar di pusat kota, namun pesantren ini berlokasi dekat dengan pusat kota Tangerang Selatan.

Bukan hanya itu, lokasi pesantren Nur Medina ini juga sangat mudah untuk diakses menggunakan kendaraan apapun. Baik itu kendaraan umum seperti angkot dan ojek, maupun dengan kendaraan pribadi baik motor maupun mobil.

Hal ini dikarenakan pesantren Nur Medina berlokasi di daerah pinggir kota yang sudah cukup maju. Jika Anda takut tersesat ketika ingin menuju pesantren ini, silahkan gunakan Google Map karena pesantren Nur Medina sudah terdaftar di layanan Google Maps.

Pimpinan dan Pengurus Pondok Pesantren yang Paham Teknologi

Saat ini mungkin masih banyak pondok pesantren yang belum memperkenalkan dunia teknologi kepada santri dan satriwati karena pimpinan dan pengurus pondok pesantrennya yang juga belum paham. Tidak sedikit pula yang menganggap teknologi modern seperti gawai justru membawa pengaruh buruk bagi para santri.

Padahal jika digunakan dengan baik, teknologi justru bisa membantu santri untuk menghafal dan belajar Al-Qur’an lebih dalam lagi. Hal inilah yang pesantren Nur Medina coba ajarkan ke seluruh santrinya.

Dengan memanfaatkan teknologi modern yang tersedia saat ini, para santri maupun pengurus bisa belajar dari referensi yang lebih banyak. Sehingga ilmu yang diajarkan tidak hanya didapat dari satu acuan saja, melainkan beragam buku, artikel, maupun rekaman ceramah pemuka agama.

Memiliki Metode Hafalan Al- Qur’an Sendiri

Untuk mempermudah para santri untuk menghafal Al- Qur-an, pondok pesantren Nur Medina punya metode hafalan sendiri yang lebih efektif. Metode hafalan ini juga pernah dikaji dan dijadikan bahan penelitian oleh salah satu mahasiswa Universitas Islam Negeri.

Dengan metode yang dikembangkan oleh Ust H. Endang Husna Hadiawan selaku pimpinan pondok pesantren Nur Medina, diharapkan para santri bisa menghafal Al- Qur’an dan menjadi hafiz dengan lebih cepat. Karena tidak sedikit pula santri dan santriwati yang sudah menjadi tahfiz dalam waktu kurang dari 3 tahun.

Demikianlah beberapa kelebihan pondok pesantren Nur Medina yang berlokasi di Tangerang Selatan. Jika Anda ingin bertanya – tanya lebih dalam tentang biaya, cara belajar, maupun fasilitas yang ada di pesantren ini, jangan sungkan untuk langsung datang ke Jalan Cabe III rt 04/rw 04 Kec. Pamulang, Tangerang Selatan.